Minggu, 23 Januari 2011

Ingin Kembali Pulang (Dedicate for Hari Ibu)

Ingin kembali pulang
Tapi jalan tiada menampak

Angin hapuskan arah
Hilang tapak aral menuju

Mungkin tak cukup
Menung di kelambu nujum

Tuk menyibak busur
Di baju para penyamun

Aku ingin pulang
Tinggalkan laut para pelantun

Aku ingin kembali
Tapi aku masih menanti panggil

O, terbayang wajah rindu
Menunggu peluk beribu duka

Di genggam jemari lelah
Lepaskan kenang air di wajah

Titik-titik meleka mata
Memendam rasa beribu nuansa

Ketika dalam malam
Pekat sunyi menangis sedih

Cuma ingin menatap cara
Dari masa dan kala maaf

Aku ingin kembali pulang
Meski luka menanti murka

Onak dada Obati rasa
Tak lagi ada, menjadi kalah


Apen MAKESE
KalaPagiMasihSangatSepi
22 Desember 2010

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Dosa Dalam Doa

malam ini mungkin akan gelap sebab rindang gersang enggan melepaskan senyap gelap ini mungkin kan berahir kelam sebab alfa doa-doa t...