Jumat, 08 Juli 2011

Maaf Bila Aku

maaf bila
aku terlambat

bukan maksud
inginku demikian

sulit terasa
selalu terjaga

maaf bila
aku terlena

bukan sengaja
tiada menyapa

inginku selalu
berburu waktu

terjemahi senyum
di pergumulan keluh

maaf bila aku terpaku
o, sepimu kian membatu

dan aku melaju selalu
dalam pulas bisumu yang berlalu


apen MAKESE
KalaMalamResapiKelam
08 Juli 2011

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Dosa Dalam Doa

malam ini mungkin akan gelap sebab rindang gersang enggan melepaskan senyap gelap ini mungkin kan berahir kelam sebab alfa doa-doa t...